Profil

 PROFIL BAITUL MAAL NURURROHMAH

BMT (Baitu Maal Wat Tamwil) adalah sebuah lembaga keuangan yang menjalan dua fungsi yaitu Maal (Sosial) dan Tamwil (Bisnis). Baitul Maal Nururrohmah Al Barokah merupakan salah satu bagian dari BMT Nururrohmah Al Barokah yang menjalankan fungsi sosial dan keummatan. Fungsi sosial dan keummatan tersebut meliputi kegiatan mengumpulkan (fundraising), mengelola dan meyalurkan dana zakat, infak dan sedekah.

Sesuai UU No. 23 Tahun 2011 tentang Pengelolaan Zakat, setiap lembaga Zakat harus memiliki legalitas dalam menjalankan kegiatannya. Baitul Maal Nururrohmah Al Barokah dalam menjalankan fungsi nya  menjadi Mitra Lembaga Amil Zakat Membangun Keluarga Utama (LAZ MKU) dengan Surat Keputusan Nomor: 47/SK-Pengurus/LAZ MKU/X/2021, sehingga sudah tidak diragukan lagi legalitasnya. Selain itu, Baitul Maal Nururrohmah Al Barokah juga tergabung dalam Perhimpunan Baitul Maal Indonesia (PBMTI).

Sesuai dengan tujuan dan visi misi BMT, Baitul Maal Nururrohmah Al Barokah hadir di tengah-tengah ummat untuk turut serta berpatisipasi dalam kegiatan dakwah dan sosial. Adapun kegiatan yang sudah dijalankan oleh Baitul Maal Nururrohmah Al Barokah antara lain Sedekah Nasi Jum’at, Santunan Guru Ngaji, Santunan Yatim dan Dhuafa, Belanja Bareng Yatim, Aksi Layanan Sehat, Donor Darah, Tanggap Bencana, Bakti Sosial, Beasiswa Cendekia/Program Orangtua Asuh, Tebar Sembako Ramadhan, Takjil On The Road, Membangun Keluarga Utama (MKU), Tebar Hewan Qurban, Pemberdayaan Ekonomi Dhuafa dan masih banyak lagi.

Baitul Maal Nururrohmah Al Barokah membuka peluang pahala seluas-luasnya kepada saudara semua yang ingin menitipkan sebagian rezekinya untuk disalurkan melalui program-program Baitul Maal Nururrohmah Al Barokah. Kelebihan berzakat, infak dan sedekah di Baitul Maal Nururrohmah adalah zakat, infak dan sedekah dari saudara dapat ditransfer melalui rekening Baitul Maal Nururrohmah Al Barokah, auto debet tabungan (bagi yang memiliki rekening tabungan di BMT Nururrohmah) serta jemput donasi yang memudahkan saudara karena ‘amil langsung dating ke rumah saudara.

Kedepan, Baitul Maal Nururrohmah Al Barokah ingin menjadi lembaga zakat yang maju, kompetitif, professional dan semakin amanah. Tidak lain tujuan nya adalah untuk mendapatkan ridha Allah melalui kegiatan sosial dan keummatan. Oleh karena itu, dukungan, partisipasi dan doa dari saudara sangat dibutuhkan demi kemajuan lembaga.